Kamis, 09 April 2009

Mandriva dan Ubuntu dibandingkan secara Awam

Setelah saya mencoba menggunakan Ubuntu dan Mandriva, ternyata Mandriva tidak sebagus Ubuntu. Buktinya, Mandriva tidak bisa melakukan transfer data dari hardisk (selain system) ke media penyimpanan lain. Begitu juga sebaliknya. Tapi dalam segi penampilan, Mandriva jauh lebih bagus dari pada Ubuntu. Itu menurut saya.
Bagi pengguna Mandriva yang baru mengetahui hal ini, jangan berkecil hati. migrasi saja dari Mandriva ke Ubuntu..
Tapi pada Ubuntu, Aplikasi untuk multimedia sangat kurang dibandingkan dengan Mandriva. contohnya saja Aplikasi untuk memutar MP3 tidak ada di Ubuntu. Ubuntu membutuhkan format "ogg" agar musik yang kita inginkan dapat berjalan dan kita dengar.
Jadi, bagi yang menggunakan komputer hanya untuk mengetik dan mendengar musik, sebaiknya menggunakan Mandriva. Sedangkan yang menginginkan Sistem operasi Linux yang canggih dan memiliki sistem yang bagus, sebaiknya menggunakan Ubuntu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar